TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN JOB DESCRIPTION DIREKTUR UTAMA PERUSAHAAN YANG BERGABUNG DALAM SAMUDERA GROUP
Jabatan merupakan unit dasar dari struktur perusahaan yang membangun organisasi Samudera Group. Semua jabatan harus dikombinasikan untuk mencapai tujuan, sehingga jabatan harus berhubungan dengan individu dan organisasi sebagai pemilik.
Karena itulah, uraian pekerjaan (job description) merupakan suatu catatan yang sistematis tentang tugas, wewenang dan tanggung jawab suatu jabatan tertentu, yang didefinisikan berdasarkan fakta-fakta yang ada.
Job Description dapat menjelaskan dan berfokus pada pekerjaan itu sendiri dan bukan kepada personil yang mengisi pekerjaan tersebut. Sekali lagi, job description bukan berfokus kepada personil yang mengisi pekerjaan tersebut.
Penyusunan job description ini sangat penting, terutama untuk menghindarkan terjadinya perbedaan pengertian sehingga dapat menghindari pekerjaan rangkap, serta untuk mengetahui batas-batas tanggung jawab dan wewenang masing-masing jabatan.
Manfaat adanya job description bagi seluruh jajaran pejuang di Samudera Group yaitu:
- Bagi atasan, untuk dapat memaksimalkan peran dan tanggung jawab bawahan dalam melaksanakan pekerjaannya;
- Pimpinan Perusahaan, sebagai pemimpin untuk dapat memimpin dan memberikan motivasi agar setiap personil sebagai pemegang jabatan menghasilkan kinerja optimal;
- Pemegang jabatan, sebagai panduan dan pedoman kerja serta mengetahui apa yang harus dilakukan dan diharapkan dari organisasi;
- Dengan adanya panduan dan pedoman kerja, segala pikiran, usaha, dan energi dapat difokuskan dalam pekerjaan;
- Meningkatkan Rasa Tanggung Jawab Karyawan. Mungkin saja terjadi masalah teknis dalam internal perusahaan, namun kita tidak menemukan karyawan yang merasa bersalah dan tanggung jawab terhadap masalah tersebut. Hal ini bukan berarti karena karyawan berusaha menyembunyikan kesalahannya. Namun, memang karena mereka tidak tahu bahwa kesalahan tersebut merupakan tanggung jawab mereka.
- Sangat Membantu Dalam Mengevaluasi Kinerja Perusahaan. Proses evaluasi sangat diperlukan oleh perusahaan dalam mengetahui tentang sejauh mana kualitas SDM yang saat ini masih dimilikinya. Evaluasi ini biasanya akan dilakukan setiap enam bulan atau bisa juga satu tahun sekali. Dalam proses evaluasi, karyawan akan dinilai berdasarkan dengan tingkat kecakapannya dalam berbagi hal, termasuk juga tentang bagaimana cara mereka dalam menyelesaikan segala pekerjaannya yang sudah termasuk ke dalam job description.
- Perekrut, dalam proses rekruitmen personil bagian perekut dapat mengetahui kandidat yang tepat dan paling cocok sesuai kebutuhan jabatanInsya Allah secara bertahap dalam tulisan selanjutnya akan kami uraikan Job Description bagi para pejuang Allah yang bergabung dalam Samudera Group.
Perlu kita pahami bersama bahwa salam aktivitas bisnis yang berlandaskan Manajemen Ilayah, berlaku Falsafah, "Bukan apa bisnisnya, Tapi siapa Dirut, Presdir atau CEO-nya." Mereka adalah sang pemegang kendali. Sang pengambil keputusan. Garda terdepan. Artinya Sang Dirut, Presdir atau CEO dalam Konsep Manajemen Ilahiyah, sesungguhnya adalah Khalifah Allah di dalam perusahaan yang dipimpinnya. Karena itu, tanggung jawabnya, bukan hanya kepada Dewan Komisaris dan para Pemegang Saham namun CEO juga harus mempertanggungjawabkan segala kegiatan Bisnisnya di hadapan Allah SWT.
Sebagaimana diriwayatkan Ibnu Umar RA dari Nabi SAW sesunggguhnya bersabda: sesungguhnya Rasulullah SAW bersabda: "setiap orang adalah pemimpin dan akan diminta pertanggungjawaban atas kepemimpinannnya. Seorang kepala negara adalah pemimpin atas rakyatnya dan akan diminta pertanggungjawaban perihal rakyat yang dipimpinnya. Seorang suami adalah pemimpin atas anggota keluarganya dan akan ditanya perihal keluarga yang dipimpinnya. Seorang isteri adalah pemimpin atas rumah tangga dan anak-anaknya dan akan ditanya perihal tanggungjawabnya. Seorang pembantu rumah tangga adalah bertugas memelihara barang milik majikannya dan akan ditanya atas pertanggung jawabannya. Dan kamu sekalian pemimpin dan akan ditanya atas pertanggungjawabannya." (HR. Muslim).
Direktur Utama (Dirut), Presdir atau CEO merupakan fungsi jabatan tertinggi dalam sebuah anak perusahaan yang bergabung dalam Samudera Group. Secara garis besar, para Dirut bertanggungjawab mengatur perusahaan secara keseluruhan.
Para Direktur Utama di lingkungan Samudera Group bertugas sebagai koordinator, komunikator, pengambil keputusan, pemimpin, pengelola dan eksekutor dalam menjalankan dan memimpin perusahaan yang dipimpinnya.
TUGAS TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG DIREKTUR UTAMA
1. Memutuskan dan menentukan peraturan dan kebijakan tertinggi perusahaan;
2. Bertanggung jawab dalam memimpin dan menjalankan perusahaan;
3. Bertanggung jawab atas kerugian yang dihadapi perusahaan termasuk juga keuntungan perusahaan;
4. Merencanakan serta mengembangkan sumber-sumber pendapatan dan pembelanjaan kekayaan perusahaan;
5. Bertindak sebagai perwakilan perusahaan dalam hubungannya dengan dunia luar perusahaan;
6. Menetapkan strategi-strategi stategis untuk mencapakai visi dan misi perusahaan;
7. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan di perusahaan, mulai bidang administrasi, kepegawaian hingga pengadaan barang;
8. Mengangkat dan memberhentikan karyawan perusahaan
TUGAS DAN TANGGUNGJAWAB DIREKTUR UTAMA, PRESIDEN DIREKTUR DAN CEO
Tanggung Jawab Direktur Utama terlihat berat, karena mengatur perusahaan secara keseluruhan untuk kelangsungan kehidupan perusahaan agar dapat terus maju dan berkembang. Tugas dan Tanggung Jawab Direktur Utama tertuang dalam UU No. 40 Tahun 2007 Tentang Perseroan Terbatas, yaitu
1. Memimpin perusahaan dengan membuat kebijakan-kebijakan perusahaan;
2. Memilih, menentukan, mengawasi pekerjaan karyawan;
3. Menyetujui anggaran tahunan perusahaan dan melaporkan laporan pada pemegang saham.
Demikianlah uraian singkat kami, tentang Tugas, Wewenang dan Tanggung Jawab Direktur Utama di lingkungan Samudera Group bertugas.
Terimakasih kepada saudaraku, sahabat seperjuangan di Jalan Allah, telah berkenan membaca penjelasan kami. Semoga tulisan tentang tugas dan tanggung jawab seorang direktur utama perusahaan di atas bisa dijadikan referensi dan tambahan wawasan bagi saudaraku semua, para Board of Director dalam lingkungan Samudera Group bertugas.
Jika, ada yang perlu dikurangi ataupun ditambahkan, silakan sampaikan kepada kami. Semoga nanti dapat kami diskusikan dan mohon petunjuk dari Chairman Samudera Group, KGPH Eko Gunarto Putro dan Director of Safety Corporation and Risk Analysis Samudera Group, Kyai Ageng Khalifahtullah Malikaz Zaman.
Wassalam, Rahma Juwita Zamri, S.Si, Director of Corporate and Business Development Samudera Group.
Komentar
Posting Komentar